Penulis: Agus/Manah
2 Tahun lalu, Dibaca : 1143 kali
SERANG BARU, Medikomonline.com - SMPN 2 Serang Baru Desa Cilangkara Kecamatan Serang Baru Kabupaten Bekasi menggelar Pameran Hasil Belajar Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila Tahun 2022. Kegiatan ini bertemakan "guruku inspirasiku". Kegiatan tersebut dilaksanakan di halaman SMPN 2 Serang Baru, pada Rabu (14/12/2022).
Kepala SMPN 2
Serang Baru Tedy Mulyana mengatakan, kegiatan ini dijadikan sebagai sarana
untuk menunjukkan kreativitas siswa dari hasil pembelajaran projek pelajar
Pancasila. Yang pembelajarannya dengan kurikulum merdeka, diberikan oleh guru
terhadap siswa kelas 7. Karya yang dihasilkan oleh para siswa kelas 7 patut
diapresiasi, dan terus bisa ditingkatkan kualitasnya, dengan berbagai kreasi
dan inovasi.
"Saya
berharap dengan adanya kegiatan ini, kreativitas siswa semakin tergali dan
kegiatan kurikulum merdeka lebih terfasilitasi," paparnya kepada awak
media, Rabu (14/12/2022).
Plt. Sekretaris
Kecamatan Serang Baru Cece menegaskan, bagus pembelajaran di sekolah penggerak
khususnya di SMPN 2 Serang Baru ini, yang siswanya diberikan kebebasan untuk
berkreativitas dan berinovasi, yang akhirnya diimplementasikan dan menghasilkan
karya-karya yang bagus. Seperti yang dipamerkan hasil karya Siswa kelas 7 SMPN
2 Serang Baru di acara Pameran Hasil Belajar Projek Penguatan Profil Pelajar
Pancasila.
"Saya pun
berharap dengan karya-karya yang dihasilkan tersebut, kemudian terus berkreasi
dan berinovasi tanpa henti sampai dewasa kelak, yang akhirnya karya itu bisa
jadi sumber kehidupan," terangnya.
Pada kesempatan
tersebut hadir Komite SMPN 2 Serang Baru, Plt. Sekcam, Kapolsek, Babinsa
Koramil Serang Baru, Korwil kecamatan serang baru, Sekdes Cilangkara,
perwakilan dari orang tua siswa, Kepala SMP se Kecamatan Serang Baru dan
perwakilan SMP Kecamatan Cibarusah.
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer