REPORTER: YONIF - EDITOR: YONIF
4 Bulan lalu, Dibaca : 293 kali
Jelang Rakernas V, DPC PERADI SAI Indramayu Raya Buka Konsultasi Hukum Gratis
asyarakat menyambut baik adanya konsultasi hukum gratis yang digelar DPC Peradi SAI Indramayu Raya.
INDRAMAYU, MEDIKOMONLINE.COM -Menjelang Rakernas ke-V PERADI Suara Advokat Indonesia (SAI) yang akan digelar di Surabaya pada Agustus 2024 mendatang, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PERADI SAI Indramayu Raya menggelar Konsultasi Hukum Gratis.
“Konsultasi Hukum Gratis merupakan agenda favorit DPC yang sudah ditetapkan dalam rapat kerja di 2024,” kata Ketua DPC PERADI SAI Indramayu Raya, Dr. H. Khalimi, S.H., M.H., CTA (4/7/2024).
Khalimi memastikan, DPC Peradi SAI yang mencakup Wilayah III Cirebon dan Subang itu, dipastikan tidak ada pungutan sedikitpun alias gratis dalam konsultasi hukum tersebut.
Menurutnya, latar belakang kegiatan ini karena fungsi advokat terselip ada fungsi sosial, seperti halnya suatu korporasi terdapat fungsi CSR (Corporate Social Responsibility),” tandas Khalimi, yang juga senior lawyer pada Kantor Hukum KHAL & Rekan.
Lebih jauh dia menjelaskan, menyangkut materi konsultasi, pihaknya mempersilahkan semua bidang hukum untuk bisa memberikan edukasi dan penjelasan terkait persoalan hukum kepada masyarakat yang meminta konsultasi bantuan hukum. "Konsultasi bantuan hukum, kita laksanakan setiap hari kerja Senin hingga Kamis pukul 09.00 WIB s/d 15.00 WIB,” tandasnya.
Terpisah Sekretaris DPC, Azizi Muhammad, S.H. Berharap agar masyarakat memanfaatkan kesempatan sebaik-baiknya seperti konsultasi bidang hukum perdata, pidana, administrasi negara, perburuhan, pemilukada, bidang hukum perbankan dll.
“Beberapa pengacara dilibatkan pada aktivitas mulia ini dengan berbagai latar belakang keahlian,” terang Azizi.***
Sementara itu pantauan medikomonline.com sejak dibukanya konsultasi hukum gratis pada Rabu (3/7/2024), animo masyarakat untuk melakukan konsultasi bantuan hukum gratis sudah mulai nampak.
Bahkan ada dari mereka setelah melakukan konsultasi hukum gratis tersebut, langsung memberikan kuasanya kepada sejumlah Advokat Peradi SAI.***
EDITOR: YONIF
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer