Reporter: Arnita
2 Bulan lalu, Dibaca : 203 kali
Seorang pria berinisial SS (38) ditemukan tewas setelah melompat dari tower cellular setinggi 30 meter di Jalan Soekarno Hatta, Gang Lumbung IV, Kecamatan Babakan Ciparay, Kota Bandung, kejadian tragis itu berlangsung pada hari Senin, 30/12/24 pada pukul 4.20 WIB.
Peristiwa itu
dibenarkan Kapolsek Babakan Ciparay, Kompol Kurniawan.
"Ya benar,
pagi tadi didapatkan laporan masyarakat terkait adanya seorang laki-laki yang
mengakhiri hidupnya dengan melompat," katanya.
Kompol Kurniawan
menuturkan korban mengalami depresi atau gangguan jiwa, informasi ini pun
dibenarkan oleh pihak keluarga yang hadir di TKP, pihak keluarga pun sempat
membujuk korban, namun naas korban langsung menjatuhkan diri dan dinyatakan
tewas, menurut keterangan pihak keluarga, tindakan percobaan bunuh diri ini
bukan yang pertama, korban sempat menaiki tower yang sama namun sempat
digagalkan.
"Orang tua
korban menerangkan bahwa anaknya mengalami depresi atau gangguan kejiwaan dan
sempat masuk Rumah Sakit Jiwa Cisarua, sekitar bulan Oktober 2023 dan Februari
2024," ucap Kompol Kurniawan.
Berdasarkan
keterangan sejumlah saksi, lanjutnya, sebelum kejadian itu, korban sempat
berteriak sambil berlari menuju tower.
"Para warga
yang ada di lokasi sempat berusaha berkomunikasi dan membujuknya agar turun
dari atas tower, namun beberapa menit kemudian korban melompat dari atas tower
setinggi 30 meter," ujarnya.
Jenazah korban
langsung dibawa ke Rumah Sakit Sartika Asih, pihak keluarga pun menyatakan
tidak ingin dilakukan autopsi, sehingga jenazah diserahkan langsung ke pihak
keluarga untuk dimakamkan. (Arnita dan beberapa sumber)
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer