Agus/Manah
14 Hari lalu, Dibaca : 217 kali
SERANG BARU, Medikomonline.com - Sebanyak 126 anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Desa Sirnajaya Kecamatan Serang Baru Kabupaten Bekasi Pilkada Serentak Tahun 2024, untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati dilantik sekaligus diberikan Bimbingan Teknis (Bimtek). Kegiatan pelantikan dan Bimtek anggota KPPS Desa Sirnajaya tersebut dilakukan oleh Ketua Panitia Pemungutan Suara (KPPS) Desa Sirnajaya yang dilaksanakan di halaman Kantor Desa Sirnajaya, pada Kamis (7/11/2024).
Ketua Panitia Pemungutan Suara (KPPS) Desa Sirnajaya Dede, S.Pdi menyampaikan, bahwa desa sirnajaya dengan jumlah DPT nya sebanyak 10.265 orang dengan 18 TPS dan 126 anggota KPPS. Maka berdasarkan perintah dari KPU, PPS desa sirnajaya melantik dan memberikan Bimtek kepada 126 anggota KPPS.
Setelah dilantik anggota KPPS, untuk selanjutnya bertugas nanti di tanggal 27 Nopember 2024, dan sebagai anggota KPPS harus bekerja sesuai dengan peraturan yang ada, sebab sudah menjadi bagian dari penyelenggara Pilkada.
"Dalam kesempatan ini saya ingin menyampaikan beberapa hal yang pertama saya ingin mengucapkan selamat atas pelantikan dan pengambilan sumpah rekan-rekan anggota KPPS, dan semua ini menjadi titik awal bahwa rekan-rekan semua sudah resmi menjadi bagian penyelenggara Pilkada di tingkat desa. Karena sudah menjadi bagian penyelenggara Pilkada," kata Ketua PPS desa sirnajaya Dede, kepada awak media, pada Kamis (7/11/2024).
Tentu saja Dede berharap, kedepannya Anggota KPPS harus menyesuaikan diri karena rekan-rekan semua sudah terikat dengan janji, sumpah yang tadi baru saja diucapkan. Karena pada prinsipnya sumpah tidak hanya disaksikan oleh bapak-bapak dan ibu-ibu semua yang hadir di sini tetapi sumpah yang Bapak ibu ucapkan disaksikan oleh Alloh Tuhan yang Maha Esa. Yang selanjutnya pada kesempatan ini perlu Bapak ibu ketahui kita berkumpul siang ini merupakan rangkaian tahapan pilkada yang jauh-jauh hari sudah dilaksanakan.
Ingat kata Dede, kedepan tidak kurang dari 19 hari kita akan melaksanakan pemungutan dan pencoblosan sekaligus penghitungan untuk Pilkada tahun 2024 ini.
Menurutnya, tidak berbicara Minggu lalu ataupun bulan lalu ataupun tahun lalu, bahwa persiapan Pilkada tahun 2024 merupakan proses panjang.
"Sebab pelaksanaan Pilkada merupakan amanat undang-undang yaitu undang-undang nomor 10 tahun 2016 di dalam undang-undang tersebut disampaikan bahwa pelaksanaan pemungutan ataupun Pilkada serentak secara nasional akan dilaksanakan di bulan November tahun 2024. Artinya 9 tahun yang lalu kegiatan Pilkada ini sudah direncanakan, maka sesuai dengan undang-undang tersebut disahkan berarti pilkada serentak tidaklah direncanakan secara mendadak. Nah artinya apa walaupun berganti presiden dari presiden Jokowi ke Presiden Prabowo, siapapun presidennya ketika sudah menjadi amanat undang-undang mau tidak mau harus menjalankan amanat tersebut," terangnya.
Maka hari ini tahun 2024 ini adalah komitmen tidak hanya pemerintah, DPR dan KPU, Kita semua pun harus komitmen bahwa pelaksanaan Pilkada tahun 2024 harus berjalan sesuai dengan amanat undang-undang. Bagaimana siap bapak ibu anggota KPPS.
"Kami dari PPS tentu sangat berharap kepada rekan-rekan semua dan semua menjadi tonggak ataupun ujung tombak dari suksesnya Pilkada tahun 2024 bagaimanapun kami di desa hanya bisa membantu Ada pun pelaksanaan Reel nya di lapangan adalah bapak ibu semua makanya nanti setelah pelantikan akan ada bimbingan teknis sebagai pembekalan untuk rekan-rekan semua bekerja di TPSnya masing-masing barangkali hanya itu yang dapat saya sampaikan lebih kurangnya saya mohon maaf," paparnya.
Ditempat yang sama Kepala Desa Sirnajaya H Ayo Suryanto menegaskan, ia menghimbau agar anggota KPPS ini dalam menjalankan tugasnya berdasarkan peraturan yang ada, dan harus netral.
"Sudah dilantik sebagai anggota KPPS desa, saya berharap agar tidak terjadi masalah, untuk tetap jaga netralitas sebagai penyelenggara Pilkada," harapnya.
Sementara itu Sekretariat PPK Kecamatan Serang Baru Cece mengatakan, pelantikan anggota KPPS pada hari ini menjadi momentum, bagaimana kita mempersiapkan pelaksanaan pemilihan dan penghitungan suara nanti pada Rabu, tanggal 27 November 2024 di masing-masing TPS. Tentu saja ia berharap kepada anggota KPPS, bisa bertugas dengan baik dan bisa menyelenggarakan pemilukada tahun ini dengan baik. Tolong pahami aturan yang ada baik PKPU maupun undang-undang yang lainnya, terkait dengan penyelenggaraan pemilu kali ini.
Kalau sebagai anggota KPPS itu saja tidak memahami peraturan yang ada, bagaimana nanti dengan pemilih. Jangan sampai kita dibingungkan oleh pemilih, kita harus mengetahui aturannya.
"Jangan sampai kita salah, karena nanti tidak menutup kemungkinan ada hal-hal yang akan membingungkan kita, membuat kita pusing. Akibat apa akibat ketidakpahaman kita selaku penyelenggara, nah tolong dihindari hal itu, kuasai aturan dan peraturan yang ada dan melaksanakannya. Ingat jangan neko-neko, apalagi malah cari kesimpulan sendiri, itu jangan dilakukan, harus berdasarkan aturan yang ada, ada masalah tanya kan ada bukunya, jangan tengok kanan kiri apalagi kepada peserta yang lain," ungkapnya.
Maka gunakan waktu kurang lebih 19 hari Bapak ibu nanti pahami ketahui berdasarkan apa yang harus ada di TPS masing-masing. Baik perlengkapannya, surat suara termasuk mungkin tempat pencoblosannya itu harus disiapkan dari sekarang.
"Dan juga hindari nanti kemungkinannya, nah maksud saya pelajari kemungkinan pada waktunya ini, cuaca hujan atau tidak jadi nanti tempat pemungutan suaranya diupayakan di tempat yang aman. Ya Jadi sekarang mungkin titik lokasi buat tempat TPS dari 1-18 itu titik titik lokasi buat TPS disiapkan dan direncanakan dari sekarang, cari titik TPS yang aman dari kemungkinan adanya musibah banjir atau bencana atau hujan. Yang terpenting jaga kesehatan agar nanti disaat bertugas dalam keadaan sehat," tutupnya. (Agus/Manah)
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer