Loading

Forum BPD Kecamatan Bojongmangu Gelar Rakor dan Peningkatan Kapasitas Anggota BPD


Penulis: Agus/Manah
1 Tahun lalu, Dibaca : 324 kali


Saat digelarnya acara Rakor dan Peningkatan Kapasitas Anggota BPD se Kecamatan Bojongmangu, di Talaga Citaman Karawang, pada Selasa (10/01/2023)

BEKASI, Medikomonline.com - Forum Badan Permusyawaratan Desa (F-BPD) Kecamatan Bojongmangu Kabupaten Bekasi menggelar kegiatan Rakor dan Peningkatan Kapasitas bagi anggota BPD, yang dilaksanakan di Talaga Citaman Karawang, pada Selasa (10/01/2023). Kegiatan tersebut diikuti oleh 48 anggota BPD dari enam desa, se Kecamatan Bojongmangu.

Ketua Forum BPD Kecamatan Bojongmangu Ondang Donal mengatakan, kegiatan Rakor dan Peningkatan Kapasitas Anggota BPD ini agar "Optimalisasi Peran dan Fungsi BPD Untuk Mewujudkan Desa Unggul, Masyarakat Sejahtera". Tentunya kegiatan ini menggunakan anggaran bantuan provinsi (Banprov), satu desa dua juta rupiah. Karena anggaran dari Banprov tersebut hak semua anggota BPD yang dianggarkan untuk kegiatan Bimtek.

"BPD itu kan SK Bupati berarti memiliki hak yang sama dalam penggunaan anggaran dari Banprov untuk kegiatan Bimtek, jangan sampai nantinya timbul kecemburuan sosial diantara anggota BPD, kecuali anggaran Banprov tersebut untuk bimtek ketuanya saja," jelas Donal kepada awak media, Selasa (10/01/2023).

Dengan adanya kegiatan Bimtek ini ucap Donal, semua anggota BPD se Kecamatan Bojongmangu bisa berkumpul, kompak, dan dapat berinteraksi antar anggota BPD. Dan yang terpenting dalam acara ini kita yang hadir bisa menambah wawasan. Karena ada narasumber yang di undang dari Camat Bojongmangu, Ketua APDESI, dan dari Ploting Kecamatan.

"Insya Alloh kegiatan ini dapat bermanfaat bagi semuanya," harapnya.

Sementara itu Camat Bojongmangu H. Agung Suganda menuturkan, sejak dirinya menjabat di Kecamatan Bojongmangu, BPD dan Pemerintah Desanya tetap kompak, bersinergi dan saling mendukung. Sehingga dalam menjalankan roda pemerintahannya berjalan lancar. Karena BPD pun memiliki peranan penting sesuai dengan tugas dan fungsinya.

"Saya berharap di bojongmangu, tetap terjaga sinergitas, kompak dan selalu dalam kebersamaan antara Kades dan BPD," tandasnya.

Menyinggung tentang Pemilihan Kepala Desa di Kabupaten Bekasi serentak di tahun 2024, Agung menuturkan, Nah kita tunggu saja, di tahun 2024 ada pesta demokrasi hajatan besar negara kita yakni Pemilihan presiden (Pilpres), Pemilihan Legislatif  (Pileg), dan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), untuk lokalnya di Kabupaten Bekasi ada Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak 154 desa, apakah Pilkades ini ditunda dan Kepala Desa diperpanjang masa jabatannya atau tidak, begitu juga dengan masa jabatan BPD berakhir di 2024.

"Kita tunggu saja pesta lokal yakni Pilkades dan pemilihan BPD serentak ditunda atau tidak," pungkasnya.  

Tag : No Tag

Berita Terkait