Penulis: Hafidz
1 Tahun lalu, Dibaca : 564 kali
Sumedang, Medikomonline.com - Dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 tahun 2023 Pemerintahan Desa Cimuja Kecamatan Cimalaka Kabupaten Sumedang, Jawa Barat belum lama ini mengadakan kegiatan Karnaval yang diikuti berbagai lapisan masyarakat.
Hadir dalam acara tersebut Unsur Kecamatan Cimuja,para Kepala Desa serta,Sesepuh dan tokoh masyarakat serta tamu undangan lainnya.
Camat Cimuja Ayub Hidayat dalam sambutannya mengatakan pihaknya mengapresiasi kegiatan tahunan tersebut dan berharap momentum ini dapat dijadikan untuk meningkatkan rasa persatuan dan kesatuan sekaligus senergitas pihaknya dan masyarakat.
" Setelah Dua tahun vakum dari kegiatan,tentu acara ini dapat menghibur masyarakat sekaligus dapat dijadikan menjalin kekompakan termasuk membangun sinergitas Kecamatan Cimuja dengan masyarakat terutama dalam menjalankan program-program pembangunan," ujar Ayuh Hidayat kepada Medikomonline.
Di tempat yang sama Kepala Desa (Kades) Desa Cimuja Euis Naryati mengungkapkan pihaknya mengapresiasi atas antusiasme masyarakat dalam mengikuti karnaval ini dengan menampilkan seni budaya dan pawai pembangunan dengan kreatifitas masing-masing.
"Kegiatan ini diikuti perwakilan dari 6 RW,16 RT serta 3 Kadus sebagai peserta karnaval dengan menampilkan kesenian serta pawai pembangunan yang meliputi bidang keagamaan,Pendidikan,Kesehatan,Pertanian juga Keamanan yang dikemas dengan kreativitas masing-masing," ungkap Euis Naryati.
Salah seorang warga Daerkeli mengatakan dirinya senang dapat mengikuti kegiatan ini sebab menurutnya dapat memupuk rasa kebersamaan sekaligus menumbuhkan rasa nasiolisme dan mencintai kebudayaan atau kesenian daerah terutama bagi generasi penerus bangsa.
"Saya berharap kegiatan ini bukan sekedar acara seremonial atau hiburan semata,namun dapat membangun solidaritas sosial yang tinggi dengan semangat nasionalisme dalam membangun desa termasuk melestarikan seni budaya yang merupakan bagian dari kearifan lokal yang harus dijaga terutama generasi muda,"pungkas Daerkeli yang juga seorang pensiunan ini.
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer