Penulis: H Yonif - Editor: Dadan Supardan
3 Tahun lalu, Dibaca : 2247 kali
INDRAMAYU, medikomonline.com – Di tengah peresmian gedung baru kantor DPD Partai NasDem kabupaten Indramayu pada Sabtu (28/08/2021) kemarin, ternyata ada hal yang mengejutkan. Pasalnya sejumlah mantan kuwu di Indramayu menyatakan kesiapannya untuk bergabung membesarkan Partai NasDem.
"Kami para mantan kuwu di Indramayu siap menyatakan diri untuk bergabung dengan Partai NasDem," tegas Marpu, mantan Kuwu Bondan saat membacakan ikrar pernyataan sikapnya di hadapan ketua DPW Partai NasDem Provinsi Jabar Saan Mustopa, dan ketua DPD NasDem kabupaten Indramayu H.Y Husen Ibrahim, S.H.
Menurut Marpu dirinya bersama sejumlah mantan kuwu siap untuk bergabung dan membesarkan Partai NasDem di Indramayu. Hal itu karena kecintaannya kepada partai besutan Surya Paloh. "In Sya Allah akan saya buktikan pada saatnya pemilihan umum nanti," tandas Marpu yang diamini oleh para mantan kuwu lainnya.
Sementara itu
ketua DPD NasDem Kabupaten Indramayu H. Y Husen Ibrahim, S.H. menyatakan
terimaksih kepada para mantan kuwu di kabupaten Indramayu yang telah menyatakan
kesiapannya bergabung dengan partai NasDem.
Ibrahim juga akan
memberikan kesempatan yang sama kepada para mantan kuwu, apabila dirinya ingin
mencalonkan sebagai anggota legeslatif. "Ya kita berikan kesempatan yang
sama untuk mereka," tandasnya.
Dijelaskan H
Ibrahim, 4 bulan kepemimpinannya sebagai ketua DPD Partai NasDem, ia telah
menyelesaikan 31 kecamatan dengan DPRT pengurus di setiap desanya di atas 55
orang. "Segala sesuatu memang tidak bisa kita prediksi, tetapi saya bisa
mengklaim per hari ini, NasDem bertekad meraih kursi 50% untuk DPRD
Indramayu," tandasnya seraya menegaskan agar masyarakat lebih jeli memilih
partai mana yang bisa memberikan manfaat bagi masyarakat.
Sementara data
yang berhasil dihimpun medikomonline.com sedikitnya ada 25 mantan kuwu
yang sudah bergabung dengan partai NasDem yang berasal dari berbagai daerah
pemilihan (dapil). Dari sejumlah angka itu, saat ini mereka ada yang menduduki
jabatan sebagai ketua DPC NasDem, bahkan ada pula yang menjadi pengurus DPD
partai NasDem.
Seperti kuwu
Masedi mantan kuwu desa Larangan, dia tercatat sebagai ketua DPC Partai NasDem
kecamatan Lohbener. Serta Jahadi mantan kuwu Sukaurip sebagai ketua DPC NasDem
kecamatan Balongan.
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer