Loading

Kesadaran Tinggi, Warga Desa Muarabakti Sudah 97 Persen Divaksinasi Covid-19


Penulis: IthinK
3 Tahun lalu, Dibaca : 609 kali


Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Desa Muarabakti, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi. (Foto: Diskominfosantik Bekasi)

BEKASI, Medikomonline.com - Warga Desa Muarabakti, Kecamatan Babelan,  Kabupaten Bekasi sudah mencapai 97 persen divaksinasi Covid-19 pada Desember 2021.

“Saat ini sebanyak 9.202 warga Desa Muara Bakti sudah melakukan vaksinasi Covid-19, sehingga pencapaian vaksinasi di wilayah kita sudah mencapai 97 persen,” kata Kepala Desa Muarabakti Asmawi di kantornya, Senin (06/12/2021).

Asmawi menjelaskan, tingginya pencapaian vaksinasi di Desa Muara Bakti, berkat tingginya kesadaran warga akan pentingnya vaksinasi Covid-19.

“Hari ini kita sedang melakukan vaksinasi Covid-19 tahap kedua, karena masih ada 700 warga Desa Muarabakti yang belum divaksin. Alhamdullilah masyarakat kami sangat antusias untuk mengikuti vaksinasi tahap kedua ini," paparnya.

Lanjut Asmawi, selain kesadaran warga, percepatan vaksinasi di Desa Muarabakti dapat dicapai berkat upaya aparat desa dan RT/RW dalam melakukan sosialisasi kepada masyarakat.

“Kami juga mengimbau kepada masyarakat agar tetap menerapkan protokol kesehatan, walaupun mereka sudah divaksin. Karena prokes itu kunci agar kita terhindar dari penularan Covid-19," ucapnya.

Tag : No Tag

Berita Terkait