Penulis: Herz_Cms
2 Tahun lalu, Dibaca : 843 kali
KAB.
CIAMIS, Medikomonline.com - Asep Saepudin yang terkenal dengan panggilan
Kang Acil bagi kalangan aktivis, pergerakan atau dunia politik di Jawa Barat
baik kabupaten/kota, propinsi hingga tingkat nasional sudah tidak asing lagi.
Rekan sejawat pergerakan atau elit politik tentu
banyak yang mengenal Kang Acil dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Kemunculan dia ke Ciamis bak "Anak Hilang
Muncul Kembali" Setelah lama tidak terlihat di peredaran jagat
kabupaten/kota ternyata sedang aktif membesarkan SARBUMUSI Serikat Buruh Muslim
Indonesia di Jawa Barat hingga tingkat Nasional.
Tubuhnya yang tergolong kecil (Acil) namun pola
pikirnya yang sangat brilian, supell, baik dengan siapapun terpancar pada Asep
Saepudin yang akrab disapa Kang Acil ini.
Foto
; Asep "Acil" Saepudin Ikuti Uji Kelayakan & Kepatutan Bakal
Calon Legislatif DPR RI dari PKB
Sabtu siang (25/02/2023) saat berbincang dengan
sejumlah awak media di Ciamis mengatakan, dalam sanubari tertanam ingin
menjadikan Kabupaten Ciamis, Banjar, Pangandaran dan Kuningan (CIBAPAKU)
menjadi daerah yang nantinya bisa hebat luar biasa (SAE_Sunda).
"SAE ini diambil dari singkatan namanya
Asep Saepudin dalam filosofi dirinya tentu sangat memikirkan arti sebuah
kebaikan dengan siapapun tanpa terkecuali.
Dunia politik baginya tidaklah baru karena
semasa hidupnya sejak remaja Kang Acil sudah terdidik di lingkungan politik PKB
Partai Kebangkitan Bangsa dari keluarganya.
Bukan itu saja baginya Politik adalah sarana
untuk bisa menambah kenalan/rekan saja. Akan tetapi dalam bergaul harus
menanamkan rasa kebaikan dengan siapapun, " Tandasnya.
SAE_Sunda artinya "Baik" ini harus
dibangun dan didukung juga teman - teman yang ada di daerah masing - masing
agar apa yang diinginkan masyarakat atau daerah nantinya cepat terwujud.
Jangan karena lagi ada niat ingin mencalonkan
diri menjadi pemimpin/calon legislatif berbuat kebaikan sepanjang bisa menolong
dan bisa memberikan kemaslahatan (kebaikan) antar sesama haruslah
dilakukan," katanya kepada beberapa awak media di Ciamis.
Acil yang besar dari kalangan politik PKB ini
juga bagian yang tidak terpisahkan dari sejarah panjang PKB baik Kabupaten,
Propinsi terutama Nasional sampai saat ini.
Meski dalam keadaan apapun termasuk terjadinya
konflik internal partai saja baginya PKB adalah rumah dimana dirinya di besarkan,
hingga sekarang ini juga dirinya aktif di PKB. Maka tak heran jika bicara
politik tak kehabisan kata - kata baik tataran kabupaten, propinsi hingga
nasional.
Di sela perbincangannya, kemana saja tidak
pernah terlihat di daerah, Acil mengungkapkan, selama ini dirinya aktif dan
membesarkan SARBUMISI Serikat Buruh Muslim Indonesia kebetulan dirinya sebagai
Ketua SARBUMISI Propinsi Jawa Barat dan juga pengurus SARBUMUSI Pusat, "
Terangnya.
"Bahkan beberapa minggu yang lalu SARBUMUSI
sedang memberangkatkan Tenaga Kerja ke Jepang dan ini bagian dari kewajiban
SARBUMUSI dalam mengayuh kelompok muslim Indonesia, " Pungkasnya.
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer