Loading

Puskesmas Cibarusah Giat Pemkes, Rapid Tes Covid'19 dan Program Terpadu Kesling


Penulis: Manah Sudarsih/Agus/Editor: Dadan Supardan
4 Tahun lalu, Dibaca : 2023 kali


Foto bersama Puskesmas Cibarusah dengan SPKS. (MANAH SUDARSIH/MEDIKOMONLINE.COM)

CIBARUSAH, Medikomonline – Rangkaian kegiatan Puskesmas Cibarusah untuk meningkatkan pelayanan kesehatan yang bekerja sama dengan Sarana Pelayanan Kesehatan Swasta (SPKS), melakukan Rapid Tes terhadap anak atau siswa, dan program terpadu Kesehatan Lingkungan (Kesling). Kegiatan yang bekerja sama dengan SPKS seperti Rumah Sakit (RS), Rumah Bersalin (RB) dan Balai Pengobatan Masyarakat (BPM) untuk pemeriksaan Hb, golongan darah, HbsAg, HIV dan VDRL serta protein reduksi untuk ibu hamil peserta BPJS dan Non BPJS dalam upaya peningkatan layanan berkelanjutan di Puskesmas Cibarusah.

Menurut Kepala Puskesmas dr Adi Pranaya, ada tiga rangkaian kegiatan, seperti dengan SPKS, melakukan Rapid Tes Covid'19 khususnya terhadap anak di Kecamatan Cibarusah yang melanjutkan pendidikan ke pesantren di luar wilayah Cibarusah. Rapid Tes tersebut untuk pelayanan kewaspadaan kesehatan, sehingga saat berada di pesantren anak tersebut dipastikan sehat. Bahkan Puskesmas melakukan kegiatan program terpadu Kesling untuk pemeriksaan sarana air bersih di puskesmas yang bekerja sama dengan Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) Kabupaten Bekasi.

Foto bersama Puskesmas Cibarusah dengan anak-anak Cibarusah yang melanjutkan pendidikan di pesantren. (MANAH SUDARSIH/MEDIKOMONLINE.COM)


Tentunya kegiatan Kesling ini ditujukan ke Rumah Sehat, pos UKK, depot air minum, dan pasar. Sebagai upaya pemenuhan indikator spesifik dan sensitif pengentasan stunting di wilayah kerja Kecamatan Cibarusah.

"Rangkain kegiatan yang dilakukan oleh Puskesmas Cibarusah, tentu saja agar kesehatan masyarakat Cibarusah terjaga dan tetap sehat, walaupun di masa Covid'19," paparnya kepada Medikomonline, Jumat (12/6/2020).

Tambahnya, program-program yang telah digelontorkan oleh Puskesmas Cibarusah terus berjalan, tentu saja dengan mengikuti protokol kesehatan. Seperti Program JEBOLIN GOL, gizi, PTM, Hepatitis, HIV, KIA, dan Laboratorium. Semua upaya yang dilakukan Puskesmas Cibarusah, tidak akan bisa berjalan jika tidak didukung oleh semua elemen masyarakat, instansi pemerintah, SPKS dan kader kesehatan.

"Alhamdulillah Puskesmas Cibarusah tetap menjalankan tugasnya dalam upaya peningkatan kualitas pelayanan kesehatan," pungkasnya. 

Tag : No Tag

Berita Terkait